Selasa, 18 November 2014

DSLR vs MIRRORLESS CAMERA




Akhir-akhir ini telinga kita semakin akrab dengan yang namanya Mirorless Camera. Yap, perlahan dan pasti kamera dengan inovasi terbaru ini mulai populer bagi para pecinta fotografi. Selain bentuknya yang simple dan
kompak hasil shoot dari kamera ini tidak kalah dari kamera DSLR.





OK, pertama-tama kita bahas dulu perbedaan antara kamera DSLR dengan Mirrorless Camera, Berikut uraiannya:
Letak utama perbedaan DSLR dengan mirorless adalah pada Prinsip Kerja Kameranya. Prinsip kerja DSLR camera adalah ketika lensa menangkap cahaya masuk kedalam tabung lensa, dipantulkan oleh cermin/mirror ke prisma dan ditangkap oleh viewfinder/jendela bidik. Saat tombol shutter (rana) pemotretan dilakukan cermin terangkat dan cahaya dilanjutkan sampai menggapai sensor.
Sedangkan Mirrorless Camera, kamera ini bekerja tanpa cermin pemantul/prisma (mirror atau pentaprisma nya dihilangkan), sehingga ukuran kamera bisa lebih kecil. Cahaya yang melalui lensa ditangkap oleh sensor dan langsung tampil di LCD (seperti kamera poket). Jadi Mirrorless Camera tidak memerlukan cermin, namun lebih mengandalkan sensor.
Keuntungan menggunakan Mirrorless Camera :
1. Desain yang menarik, simple, mudah dibawa
2. Bisa berganti-ganti lensa sesuai dengan kebutuhan seperti pada DSLR
3. Cocok untuk Traveller
4. Mempunyai hasil gambar sekelas DSLR karena menggunakan sensor yang sama besar dengan DSLR.
5. Harga yang relatif lebih murah dibandingkan dengan DSLR
6. Tidak berisik, sangat cocok untuk candid.

Mau tau sejarahnya?

Tahun 2008 Kamera jenis ini mulai berkembang. Panasonic mengembangkam sistem Micro Four Thirds dengan produk pertama mereka, kamera Panasonic Lumix DMC-G1. Dirilis di Jepang pada Oktober 2008. Meskipun sebelumnya ada Leica M8. Namun Leica meluncurkan M8 dengan terbatas karena Leica memakai sensor besar dan dijual dengan harga yang sangat tinggi.
Selanjutnya Ricoh, Olympus dengan produk populernya yang bernama PEN Olympus E-P1 (diumumkan Juni 2009). PEN ini menjadi awal dari berkembang pesatnya mirrorless. Samsung menyusul dengan The NX10 (Januari 2010). Kemudian ada Sony dengan Alpha NEX3 & NEX5 (diumumkan 14 Mei 2010). Tak mau kalah Nikon pun menawarkan 2 produk mirorlessnya Nikon V1 dan Nikon J1. Hanya canon yang belum memproduksi kamera jenis ini. Kita tunggu apakah Canon akan ikut-ikutan atau tetap pada idealisme DSLRnya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar